Belajar dari Watak dan Tabiat si Manis

| 11 November 2012 | |
Si Manis, kucing kesayangan Chacha

UHUK!!! UHUK!!!

Batuk itu menandakan kalo Chacha masih stay di blog ini... :)
Kali ini Chacha pengen posting sesuatu tentang kucing kesayangan Chacha, si Manis. Inspirator segala hal buat Chacha, si Manis ini sudah mendapatkan tempat teristimewa. Chacha juga belajar banyak dari watak dan tabiat si Manis yang kayak gini nih... ↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓↓

PEMALU
Umumnya kucing memiliki sifat pemalu. Misalnya kalo dia dikasih mainan ato makanan, awalnya dia malu2 untuk memainkan atau memakannya. Tapi lama kelamaan dia gak akan ragu lagi memainkan atau memakannya *jika dia sudah kenal siapa yang ngasih*. Dari sinilah muncul istilah "Malu malu kucing", malu malu tapi mau... (=^_^=)

PANDAI MERAYU
Kucing sangat pandai merayu kalo dia lagi butuh. Misalnya mendekati majikannya dan memutar mutar di kaki sang majikan untuk minta makan, atau melakukan hal2 lucu lainnya untuk menarik perhatian. Kucing hanya akan mendekati sesuatu yang mendatangkan manfaat untuknya, dan mengabaikan yang lain. Yang ini jangan ditiru ya!!!

CERDAS DAN WASPADA
Jika merasa dirinya berada dibawah ancaman, kucing akan lari atau menyembunyikan diri. Ntar kalo udah aman dia bakalan nongol lagi dengan lagak sok *ini cerdas apa licik???* Kecerdasan kucing juga terlihat di dalam mencari mangsanya. Kucing jaman sekarang lebih suka memburu tikus rumahan yang bersih dan wangi daripada memburu tikus got yang jorok. Nah lho...

PENCURI
Yang namanya kucing itu dengan kecerdasannya sering melakukan tindak kriminal pencurian. Namun, jika majikannya sedang dirumah, dia gak akan menunjukkan sifat "maling" nya itu. Dia akan tidur anteng dibawah meja makan tanpa peduli apa yang dijajar di atas meja, tapi kalo majikannya udah pergi si kucing mulai beraksi. Dia akan jadi sangat rakus dan memakan semua yang ada diatas meja. Termasuk taplak meja dan tempat sendok... *bo'ong banget >.<*

SUKA KEBERSIHAN
Perhatikan kucing yang sedang duduk2 santai di teras rumah atau dimana aja. Dia pasti suka melakukan kegiatan "menjilat" seluruh tubuhnya. Hal itu karena di air liur kucing terkandung zat pembersih yang tiada duanya. Istilahnya sih "membersihkan dan merawat diri tanpa modal"... ┐('~`;)┌

SUKA MENGAWASI
Kucing menerapkan standard ganda di rumah majikannya. Dia akan mengawasi tikus2 supaya gak mencuri di rumah majikannya, tapi dia sendiri melakukan pencurian. Mungkin biar jatah yang akan dicurinya gak berkurang kali yak!!! (¬_¬)

PANDAI MENYEMBUNYIKAN PERASAAN DAN BISA MENJAGA SIKAP
Kucing selalu tampak manis di depan majikannya, di depan orang yang mencintainya.  Namun jika tersenggol sedikit saja dia bisa jadi tersinggung dan menggigit. Dibalik sifatnya yang lembut, kucing suka mencakar. Jadi dia bersikap sopan hanya jika orang lain juga menghargainya. Huhu, Chacha banget nih. Senggol bacok!!! 

TIDAK SETIA
Kucing merupakan hewan yang tidak setia terhadap pasangannya. Setelah usai masa kawin, biasanya kucing jantan akan meninggalkan betinanya begitu saja. So iuuuch... (`ヘ´)

HOBI TIDUR
Mueheheh... *sembunyiin wajah* Kalo udah kenyang kucing suka banget tidur, kalo dibangunkan dia suka marah. Kucing sangat menyukai status quo *mengekalkan apa yang ada* Jadi sekali tidur ya tetep tidur. Hidup tidur!!!

BERSIKAP LAYAKNYA PRIYAYI
Maunya dilayani tapi gak mau melayani, feodal *sikap dan cara hidup yang seperti bangsawan* dan elite. Kucing gak mau diajak jalan2 ataupun diikat dengan rantai, tapi dia suka digendong atau dibopong. Tidak menunjukkan kesederhanaan sama sekali, tidak mau diatur dan semaunya seolah dia yang berkuasa serta memaksakan kehendak. Nah loh, yang bercita-cita jadi pejabat ntar jangan kayak gini ya... 八(^□^*)

ANTISOSIAL
Kucing jauh dari binatang lain dan jarang berkumpul, serta sangat egois dan cuek terhadap lingkungan sekitar. Prinsipnya adalah "hidupmu hidupmu, hidupku hidupku".

Jadi seperti itulah sifat2 dan tabiat kucing yang artinya si Manis juga memiliki sifat2 itu. Hmm, ambil positifnya aja yak. Yang negatif kagak usah ditiru. Okesip...

No comments:

Post a Comment

Newer Post Older Post

© Design 1/2 a px. · 2015 · Pattern Template by Simzu · © Content chaBAGUS